Jumat, 28 Januari 2011

Testimonial

1. Seorang membaca buku Mengikut Yesus. Dalam waktu relatif singkat (sekitar 10 hari) ia menghabiskan buku itu. Ia lalu bercerita bahwa selesai membaca buku Mengikut Yesus, ia menjadi tertarik ingin membaca langsung kitab-kitab yang diulas dalam pasal-pasal buku itu. Maka mulailah ia membaca keseluruhan surat Ibrani, Kolose, Matius, dst. Memang bahasan lugas segar buku ini membuat sumbernya yaitu tujuh kitab dalam Perjanjian Baru menjadi sangat menantang untuk dikenali lebih akrab.
2. Seorang lain membaca buku Jalan Tuhan. Jalan Tuhan ini unik sebab menjadikan tur ke Tanah Suci sebagai kerangka untuk memaparkan langkah-langkah progres dalam kehidupan iman orang Kristen. Teman yang membaca buku ini bercerita bagaimana buku ini seolah membawanya masuk ke tempat-tempat yang dipaparkan, membayangkan, merasakan, mencium aroma sebagaimana yang ditulis oleh NT Wright, sehingga kenyataan kehidupan Kristen menjadi sangat riil dan hidup.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar