Selasa, 31 Desember 2013

Egois? No!

Hai kamu, yang menganggap jauh hari malapetaka, tetapi mendekatkan pemerintahan kekerasan; yang berbaring di tempat tidur dari gading dan duduk berjuntai di ranjang; yang memakan anak-anak domba dari kumpulan kambing domba dan anak-anak lembu dari tengah-tengah kawanan binatang yang tambun; yang bernyanyi-nyanyi mendengar bunyi gambus, dan seperti Daud menciptakan bunyi-bunyian bagi dirinya; yang minum anggur dari bokor, dan berurap dengan minyak yang paling baik, tetapi tidak berduka karena hancurnya keturunan Yusuf! - Amos 6:3-6
 
Janganlah tiap-tiap orang hanya memperhatikan kepentingannya sendiri, tetapi kepentingan orang lain juga. - Filipi 2:4

Kemarahan Tuhan kepada umat-Nya zaman Perjanjian Lama bukan saja karena kejahatan yang mereka buat tetapi juga karena kebaikan yang mereka tidak buat. Dosa memang selalu memiliki dua wajah: sifat nyata - berbuat tidak benar dan sifat tidak nyata - tidak berbuat benar / baik. Di akhir tahun karunia-Nya ini, mari kita izinkan Roh kasih-karunia menunjukkan dan mendorong kita melepas energi dan perbuatan yang seharusnya kita wujudkan bagi sesama orang percaya dan sesama manusia lainnya. Ingat bahwa kita mencerminkan kemuliaan-Nya bukan saja dengan moralitas yang baik tetapi juga dalam kehangatan kepedulian sosial kita.
 
Allah Yang Mahatahu,
Engkau mengerti betapa egoisnya kerap kami membuat hari-hari kehidupan ini. Luaskanlah cakrawala kami dan berkati visi kami, untuk melayani Mu lebih setia melalui kepedulian kami pada sesama saudara seiman kami yang perlu, dan semua ciptaan-Mu. Amin.

Senin, 30 Desember 2013

YUK - Berhitung...!

FIRMAN PEMBIMBING SEMINGGU INI - Aku hendak mewartakan kasih TUHAN dan memuji Dia karena segala perbuatan-Nya. Dengan limpah Ia memberkati umat-Nya, karena Ia berbelaskasihan dan kasih-Nya tidak berkesudahan. - Yesaya 63:7 (BIS)

Kuingat hari-hari yang lalu; kupikirkan segala perbuatan-Mu, kurenungkan semua karya-Mu. - Mazmur 143:5 (BIS)

Sebab aku menegaskan kepadamu, saudara-saudaraku, bahwa Injil yang kuberitakan itu bukanlah injil manusia.Karena aku bukan menerimanya dari manusia, dan bukan manusia yang mengajarkannya kepadaku, tetapi aku menerimanya oleh penyataan Yesus Kristus. - Galatia 1:11-12
 
Mari "Hitung Berkat Satu-per-satu...":
Pengampunan, bimbingan, pencerahan, kekuatan, penghiburan, terobosan, kesembuhan/kesehatan, rejeki, kesempatan, pengudusan, pertemanan, pertumbuhan anggota keluarga...
 
Yesus Allah kami yang berinkarnasi,
Engkau adalah pemberian ajaib yang membuat kami takjub.
Lanjutkanlah menyingkapkan Injil-Mu pada kami,
supaya kami selalu ditarik untuk merenungkannya dan menyaksikannya,
Amin.

Minggu, 29 Desember 2013

Berkat UNTUK Memberkati

TUHAN berfirman kepada Abraham: "Aku akan ...memberkati engkau serta membuat namamu masyhur; dan engkau akan menjadi berkat. - Kejadian 12:2
Berkatilah siapa yang menganiaya kamu, berkatilah dan jangan mengutuk! -  Roma 12:14
 
Cukup banyak kita dan cukup sering kita berdoa, memohon, tanpa mengerti apa maksud Tuhan menjawab permohonan tersebut.
 
Allah menjawab setiap permohonan yang menjadi bagian dari rancangan-Nya lebih luas! Ia memberi kita pengampunan dan keselamatan agar hidup kita menyaksikan anugerah dan kemuliaan-Nya. Ia memberi kita kesehatan agar kita boleh mengunjungi orang sakit dan menumpangkan tangan berbagi kesembuhan dari-Nya. Allah memberi kita banyak berkat agar kita dimampukan menjadi berkat dengan berbagi berkat dengan mereka yang butuh pertolongan.
 
Maka... jangan minta doa agar diberi kesehatan, diberi berkat dlsb. jika kita tidak bersedia menjadi perpanjangan tangan Allah untuk memenuhi kebutuhan tubuh Kristus dan dunia sekitar kita!
 
Allah Maha beranugerah,
Engkau telah memberkati kami dalam banyak hal.
Kami bersyukur, tetapi sering kami lupa bahwa berkat yang kami terima
tidak genap kecuali berkat-berkat itu menjadi berkat bagi orang lain.
Berilah kami sikap bakti untuk menghidupi kehidupan yang memberkati.
Amin

Sabtu, 28 Desember 2013

Pancaran Terang

Semoga... semua sahabat-Mu jaya bagaikan surya di angkasa! - Hakim-hakim 5:31 (BIS)Memang dahulu kamu adalah kegelapan, tetapi sekarang kamu adalah terang di dalam Tuhan. Sebab itu hiduplah sebagai anak-anak terang. - Efesus 5:8
 
Terang telah terbit, memancar dalam hidup setiap orang yang menerima Dia - Yesus Kristus sumber segala terang - dalam hidup kita.
 
Kita cenderung  mengartikan terang secara tidak utuh. Entah sebagai terang moral saja, yaitu perbuatan dan sikap benar atau sebagai terang sosial semata, yaitu perbuatan baik di tengah masyarakat.  Terang pasti memancarkan sesuatu yang bersih, segar, hidup, nyaman sekaligus menyingkapkan yang kotor, salah, tidak benar, berbahaya.
 
Kita perlu mengizinkan sifat menerobos, memancar, ke luar dari Terang dalam hidup dan pelayanan kita. Jangan kita seperti yang Yesus ingatkan pada para pendengar-Nya - menjadi seperti pelita yang dinyalakan di bawah gantang, yang hanya benar, baik, berkontribusi bagi kalangan sendiri saja. Mari kita izinkan Ia memancarkan terang-Nya - moral dan sosial - melalui sikap dan perbuatan benar kita juga berkontribusi aktif-nyata dalam interaksi sosial kita.
 
Allah, terang kasih-Mu menerangi sudut-sudut tergelap dari keberadaan manusia. Enyahkan ketakutan kami dan buat kami pembawa rerang-Mu sementara kami mempersembahkan hidup dan pelayanan kami untuk-Mu. Amin.

Jumat, 27 Desember 2013

Dikenal-Mengenal

Ya TUHAN semesta alam, Allah Israel, yang bertakhta di atas kerubim! Hanya Engkau sendirilah Allah segala kerajaan di bumi; Engkaulah yang menjadikan langit dan bumi. - Yesaya 37:16
Terpujilah Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus Kristus yang dalam Kristus telah mengaruniakan kepada kita segala berkat rohani di dalam sorga. - Efesus 1:3
Allah yang melahirkan kami dan yang dilahirkan bagi kami,
hubungan kami dengan-Mu tidak akan pernah dapat dihancurkan.
Engkau kenal kami penuh dalam keilahian-Mu
dan sepenuhnya dapat dikenal oleh kami melalui kemanuisiaan-Mu.
Terpujilah Allah!
Amin

Selasa, 24 Desember 2013

Surprise Ilahi

Israel diselamatkan oleh TUHAN dengan keselamatan yang selama-lamanya; kamu tidak akan mendapat malu dan tidak akan kena noda sampai selamanya dan seterusnya. - Yesaya 45:17

Malaikat Tuhan nampak kepadanya dalam mimpi dan berkata: "Yusuf, anak Daud, janganlah engkau takut mengambil Maria sebagai isterimu, sebab anak yang di dalam kandungannya adalah dari Roh Kudus.  Ia akan melahirkan anak laki-laki dan engkau akan menamakan Dia Yesus, karena Dialah yang akan menyelamatkan umat-Nya dari dosa mereka."  Matthew 1:20-21

Allah Pembuat Kejutan,
tindakan-Mu yang terindah dilaksanakan oleh kemanusiaan yang paling rendah dan sederhana.
Engkau memperlihatkan pada kami bahwa kuasa-Mu dapat berlangsung dalam kelemahan manusia. Kami memuji-Mu dan mohon karunia iman untuk menerima kebenaran ini. Amin.

Jumat, 20 Desember 2013

Rencana-Nya, Firman-Nya, Kuasa-Nya - Pasti!!!

Firman-Ku yang keluar dari mulut-Ku: ia tidak akan kembali kepada-Ku dengan sia-sia, tetapi ia akan melaksanakan apa yang Kukehendaki, dan akan berhasil dalam apa yang Kusuruhkan kepadanya. - Yesaya 55:11
 
Seorang dari perempuan-perempuan itu yang bernama Lidia turut mendengarkan. Ia seorang penjual kain ungu dari kota Tiatira, yang beribadah kepada Allah. Tuhan membuka hatinya, sehingga ia memperhatikan apa yang dikatakan oleh Paulus. - Kisah Rasul 16:14

Ada kesatuan tak terpisahkan antara firman Allah, kehendak / rancangan Allah, dan kuasa Allah. Maka jika kita ingin masuk ke dalam dinamika kuat-kuasa Allah yang mewujudkan rencana-Nya dalam hidup kita dan memasukkan kita ke dalam rancangan kekal universal-Nya, kita perlu ini: Kita perlu membaca, merenungkan, menyambut, mengimani firman-Nya, membuka diri kepada kerja Roh dan firman dalam kehidupan kita.
 
Sesungguh apakah kita merindukan Firman, menyimpan secara aktif dengan mengingat-ingat dan memperkatakannya, lalu menjadikan kebenarannya isi doa kita agar Roh mengerjakan pewujudannya dalam hidup kita? 
 
Kiranya kami memiliki keyakinan akan rancangan dan kuasa-Mu, Tuhan. Kehendak-Mu dapat membuka hati dan pikiran dalam cara yang di luar kesanggupan kami membayangkan. Semoga kami dikaruniai kekuatan untuk sabar dan bersedia dalam melakukan kehendak-Mu dan melayani-Mu Amin.

Kamis, 19 Desember 2013

"Dikuduskanlah Nama-Mu"

Aku ini TUHAN, itulah nama-Ku; Aku tidak akan memberikan kemuliaan-Ku kepada yang lain atau kemasyhuran-Ku kepada patung. - Yesaya 42:8
Siapakah yang tidak takut, ya Tuhan, dan yang tidak memuliakan nama-Mu? Sebab Engkau saja yang kudus; karena semua bangsa akan datang dan sujud menyembah Engkau, sebab telah nyata kebenaran segala penghakiman-Mu." - Wahyu 15:4
Ampuni kami, o Allah yang hidup.
Kami berani menganggap kudus hal-hal yang mengingatkan kami akan DIkau, sampai kami memujanya dan tidak dapat melepaskan diri kami darinya. Bebaskanlah kami dari kebutuhan akan hal-hal yang kami andalkan dan puja itu. Kiranya kami rindu untuk mengenal-Mu makin dalam. Amin

Rabu, 18 Desember 2013

Ke Luar Yuk! Jangan di Dalam Terus!!!

Berkatalah Yakub kepada seisi rumahnya dan kepada semua orang yang bersama-sama dengan dia: "Jauhkanlah dewa-dewa asing yang ada di tengah-tengah kamu, tahirkanlah dirimu dan tukarlah pakaianmu. - Kejadian 35:2

Karena di mana hartamu berada, di situ juga hatimu berada. - Lukas 12:34
Persis 7 hari lagi Natal tiba. Meski sebagian besar kita sudah bertahun-tahun merayakan Natal, mungkin kita belum menghayati Natal secara penuh. Tekanan Natal hanya pada sisi menyambut penuh suka hadiah terbesar dari Allah yaitu Anak-Nya yang kelak akan mati dan bangkit untuk keselamatan kita. Maka kebanyakan ibadah apalagi perayaan Natal berfokus pada kegembiraan menerima - entah itu menerima karunia hidup yang akrab dengan Allah atau semata menerima hadiah-hadiah kenikmatan / kegemerlapan dunia.
 
Sisi lain Natal kerap terlupakan. Allah yang memberi Anak Tunggal-Nya, sang Anak yang sangat dikasihi-Nya itu rela meninggalkan kemuliaan-Nya agar manusia yang jatuh, terhilang dan najis beroleh pengampunan, pengudusan dan persekutuan dengan-Nya. Sisi ini yang seharusnya lebih nyata kita kobarkan dalam cara kita ber-Natal dari tahun ke tahun, khususnya kita yang sudah menerima karunia Natal dari Allah yaitu diri-Nya sendiri dengan sifat kasih-Nya yang selalu mencari dan memberi. Sisi itu adalah: kesediaan berkorban, dorongan untuk berbagi, menghidupi semangat 'tidak mempertahankan kepentingan / kenikmatan diri sendiri (atau keluarga sendiri, atau gereja sendiri, atau kalangan sendiri) tetapi secara aktif mengikuti dinamika gerak Allah yang selalu meluap dengan kasih ke luar diri-Nya ke pihak yang cenderung tidak berada dalam lingkar "kalangan kita sendiri.".Marilah mengobarkan semangat Natal Allah dan Yesus - berbagi, ke luar dari kepentingan diri sendiri, mencari dan memberi yang terbaik demi membangun pihak lain.
 
Allah, Engkau berani menjadi rentan dan lemah sebagaimana adanya kami. Karuniakan kami keberanian untuk melepas segala sesuatu yang membuat kehadiran dan karya-Mu tidak bebas beroperasi dan kami tidak sepenuhnya menikmati kehidupan sebagai orang yang telah di-bebas-kan untuk berelasi semakin nyata dengan-Mu. Amin.

Senin, 16 Desember 2013

Jangan Dibuat Takut / Kecewa

FIRMAN PEMBIMBING SEMINGGU KE DEPAN:
Katakanlah kepada orang-orang yang tawar hati: "Kuatkanlah hati, janganlah takut! Lihatlah, Allahmu akan datang dengan pembalasan dan dengan ganjaran Allah. Ia sendiri datang menyelamatkan kamu!" -  Yesaya 35:4

Demikianlah Firman TUHAN... "Sebab siapa yang menghormati Aku, akan Kuhormati, tetapi siapa yang menghina Aku, akan dipandang rendah." - 1 Samuel 2:30

"...orang buta melihat, orang lumpuh berjalan, orang kusta menjadi tahir, orang tuli mendengar, orang mati dibangkitkan dan kepada orang miskin diberitakan kabar baik. Dan berbahagialah orang yang tidak menjadi kecewa dan menolak Aku." - Matius 11:5-6
 
Iman-Harap-Kasih kita kepada Allah kadang mengalami penurunan karena beberapa sebab. Sebab paling utama adalah kita ingin mengatur Tuhan. Karena Tuhan (sifat dan tindakan-Nya) tidak sama dengan gambaran kita tentang Dia atau dengan yang kita inginkan, kita menjadi kecewa. Sebab lain karena kita terlalu melihat ke kenyataan dunia. Apabila keadaan sekitar (kenyataan yang ada maupun hiruk pikuk sikap hidup orang lan) tidak kita filter dengan firman Allah, kita menjadi kecewa akan hidup, getir kepada Tuhan, atau takut menghidupi pandangan hidup yang lain dari kenyataan.
 
Lindungi kami, Allah
dari pemikiran salah dan dari kebiasaan melayani diri sendiri.
Bimbing kami dengan wawasan dari-Mu sendiri.
Topang kami dengan dukungan kuat saudara-saudari seiman dalam Kristus.
Amin

Minggu, 15 Desember 2013

Panggilan Kerajaan


Siapa berusaha agar keadilan dan cinta kasih dilaksanakan, akan mendapat kesejahteraan, kehormatan dan umur yang panjang. - Amsal 21:21

Carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu.- Matius 6:33

Yang Maha rahmani,
Kiranya kami menerima bahwa standar masyarakat manusia beda
dari standar kerajaan-Mu.
Barui panggilan kami untuk bertindak adil, menyukai kemurahan,
dan hidup merendah bersama-Mu.
Amin.

Sabtu, 14 Desember 2013

Cerminan-Nya

Engkaulah yang menjadikan dan membentuk aku, berilah aku pengertian untuk belajar perintah-perintah-Mu. - Mazmur 119:73
 
Kristus berkata: "Inilah perintah-Ku: Kasihilah satu sama lain, sama seperti Aku mengasihi kalian." -
Yohanes 15:12

Sewaktu-waktu mungkin kita perlu bercermin -
perhatikan mata, telinga, mulut, hidung - seluruh wajah - inikah cerminan Allah?
Arahkan tangan ke depan wajah, lihat juga kaki - sungguhkah ini sudah menjadi uluran tangan dan langkah kaki Allah di bumi ini?
Pandang dengan penuh syukur sosok tubuh yang di baliknya / bersamanya diam roh cermin Roh Allah yang di dalamnya memancar sifat-sifat-Nya: sukacita, kasih, damai sejahtera, panjang sabar, pengendalian diri, lemah lembut, murah hati...

Tuhan segala terang,
Jadikan kami transparan dalam kasih-Mu.
Kiranya kami meng-aku-i kegelapan batin kami sendiri dan
menyadari bahwa Engkau dapat mengubahkannya.
Jangan biarkan kami takut atau menarik diri dalam masa pertobatan ini,
tetapi iinkan kami dating dengan senang hati kepada-Mu. Amin


"Bertobatlah dari dosa-dosamu," katanya, "karena Allah akan segera memerintah sebagai Raja!"

Jumat, 13 Desember 2013

Kuasa Mewujudkan Rencana

"Masakan kuasa TUHAN akan kurang untuk melakukan itu? Sekarang engkau akan melihat apakah firman-Ku terjadi kepadamu atau tidak!" - Bilangan 11:23
Allah berkuasa untuk melaksanakan apa yang telah Ia janjikan. - Roma 4:21

Berikan kami iman akan kuasa kasih-Mu, kepastian rancangan kekal-Mu, ya Allah Yang Mahakuasa dan Mahasetia.
Luputkan kami dari berbagai distraksi yang membuat kami tidak taat, tidak setia, tidak dalam trek penggenapan rencana-Mu untuk kehidupan kami pribadi, keluarga, gereja, dan komunitas luas. Dorong kami untuk berani menyerahkan total segala beban, kendala, masalah, dosa yang demikian merintangi kami untuk maju dalam-Mu.
Rentang-luaskan cakrawala kami. Bantu kami mempraktikkan kerendahhatian.
Amin

Kamis, 12 Desember 2013

Kayanya Karunia Keselamatan

Ya Allah, tunjukkanlah kebaikan-Mu kepada Sion, bangunlah kembali tembok-tembok Yerusalem. - Mazmur 51:18
Lihatlah, betapa besarnya kasih yang dikaruniakan Bapa kepada kita, sehingga kita disebut anak-anak Allah, dan memang kita adalah anak-anak Allah. - 1 Yohanes 3:1
 
Jangan pernah lupakan bahwa keselamatan adalah karunia Allah yang luar biasa besar, kaya, dan mahal harganya. Alkitab memakai banyak ungkapan untuk memaparkan multi faset keselamatan kita dalam Yesus Kristus: - kelahiran baru, - pengampunan, - pembenaran, - pelepasan, - pengudusan. Karena itu kita tidak lagi di bawah ancaman murka Allah, bebas dari tuduhan rasa bersalah, bahkan boleh menikmati kuasa sifat baru yang selaras sifat-sifat kudus Allah. Tetapi - dahsyatnya - Allah memberi juga sesuatu yang luar basa mulia yang sebenarnya tidak layak kita terima dan tidak mesti Ia berikan, yaitu kita yang tadinya musuh-Nya diangkat menjadi anak-anak-Nya.Sungguh melimpah anugerah keselamatan ini - itu sebab Daud tidak saja berhenti pada menikmati pengampunan bagi diri sendiri tetapi meluap dalam hatinya kerinduan agar bangsanya pun menikmati pemulihan dan pembaruan dari Tuhan.
 
Allah, Orangtua kami yang Mahakasih,
Lindungi kami dari menjadi anak-anak-Mu yang serakah dan egois
yang ingin menumpuk berkat dari-Mu untuk diri kami sendiri.
Kiranya kami memercayai kasih-Mu yang limpah,
yang tidak akan pernah Kau tarik dari kami
namun yang akan memancar mengalir memberkati juga
semua orang di sekitar kami dengan kami berbagi karunia-Mu dengan mereka.
Amin.

Rabu, 11 Desember 2013

Ucapan Terpuji

Jawaban yang lemah lembut meredakan kegeraman, tetapi perkataan yang pedas membangkitkan marah. -  Amsal 15:1

Ingatlah hal ini: setiap orang hendaklah cepat untuk mendengar, tetapi lambat untuk berkata-kata, dan juga lambat untuk marah.  - Yakobus 1:19

Hati dan mulut, pikiran-perasaan dan ucapan terhubung dekat dan cepat.
Apabila hati kita mengalami pembaruan Kristus terus menerus,
apabila Roh Kudus sungguh memenuhi kehidupan batin kita,
pasti ungkapannya terdengar dalam tutur kata kita.
 
Karena itu firman Tuhan banyak memberikan peringatan dan anjuran agar kita tidak mengeluarkan pengakuan negative dalam ucapan buruk seperti:menggerutu, mencaci, ungkapan kasar, perkataan tidak senonoh, dlsb.
Tetapi, dari hati yang dikendali oleh Roh yang sedang mengerjakan sifat2 Allah kita mengeluarkan pengakuan positive: segala ucapan yang mulia, terhormat, membangun, dst. yang intinya mencerminkan keagungan Tuhan.
Ya Roh terang dan kasih,
Kami mohon keberanian untuk mengubah cara kami hidup.
Beri kami kekuatan untuk tunduk penuh pada kendali firman dan Roh-Mu.
Hancurkan kekerasan dan kesombongan hati kami agar hidup kami sepadan dengan anugerah-Mu.
Amin.

Selasa, 10 Desember 2013

Roh Hikmat dan Wahyu

Orang-orang bijaksana akan menjadi malu, akan terkejut dan tertangkap. Sesungguhnya, mereka telah menolak firman TUHAN, maka kebijaksanaan apakah yang masih ada pada mereka? - Yeremia 8:9
 
Allah Tuhan kita Yesus Kristus, Bapa yang mulia, memberi Roh-Nya kepadamu. Roh itu akan menjadikan kalian bijaksana, dan akan menyatakan Allah kepadamu sehingga kalian mengenal Dia. -  Efesus 1:17 (BIS)
 
Tahu informasi tidak sama dengan kenal kebenaran.
Untuk mengenal kebenaran dan akrab dengan Allah kita perlu
paparan Firman dan penguatan serta pemberdayaan Roh Allah.
Karena itu, janganlah media komunikasi dalam berbagai bentuknya
mengantikan keutamaan perenungan Alkitab dan doa yang ditopang
oleh operasi Roh hikmat dan wahyu!
 
Jangan biarkan kami membodohi diri kami sendiri, ya Allah,
karena mengandalkan luapan informasi dari berbagai media komunikasi.
tetapi mengabaikan Firman-Mu dan meringankan arti pertolongan Roh-Mu
Kiranya kami mencari hikmat-Mu dan pengenalan akan Engkau
dalam paparan firman dan pemberdayaan Roh-Mu
supaya kami sanggup mengarahkan intensi kami yang cenderung bengkok,
supaya kami boleh sungguh melayani-Mu dan
bukan sekadar melayani versi diri-Mu yang adalah citra kami sendiri. .
Amin.

Senin, 09 Desember 2013

WASPADA

FIRMAN PEMBIMBING SEMINGGU INI:
"Bertobatlah, sebab Kerajaan Sorga sudah dekat!" - Matius 3:2
Kamu harus beribadah kepada TUHAN, Allahmu; maka Ia akan memberkati roti makananmu dan air minumanmu dan Aku akan menjauhkan penyakit dari tengah-tengahmu. - Keluaran 23:25
 

Sebab itu janganlah kamu kuatir dan berkata: Apakah yang akan kami makan? Apakah yang akan kami minum? Apakah yang akan kami pakai?  Semua itu dicari bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah. Akan tetapi Bapamu yang di sorga tahu, bahwa kamu memerlukan semuanya itu. - Matiu 6:31-32
 
Materialisme dalam bentuk gaya hidup konsumtif, tidak bisa disangkal adalah berhala paling berkuasa masa kini. Seperti halnya semua kuasa gelap / jahat lainnya hanya bisa dikalahkan melalui kerjasama yang akrab antara keterbukaan/pengakuan/ permohonan di pihak kita dan anugerah Allah dalam hidup dan kurban Yesus Kristus - demikian juga dosa berhala konsumerisme. Ingatlah Tuhan ingin kita menjadi citra-Nya bukan citra USD/Rp, citra gadget2, citra deposito/investasi dll. Mari izinkan Roh-Nya mewujudkan kesederhanaan - kebebasan - kemurahhatian Allah dalam Kristus memanifestasi dalam keseharian kita.
 
Mari minta Roh-Nya membuat hati kita penuh syukur dan menjadikan Allah satu-satunya harta hidup kita sehingga kita dapat mengasihi Allah dan diri sendiri dan sesama dengan segala apa yang kita miliki seturut teladan kasih Allah sendiri.
 
Allah yang menumbuhkan jiwa kami,
ampuni kami karena serakah akan banyak hal yang 
memuaskan selera kedagingan kami
dan mencari berbagai jaminan hidup
tetapi tidak dapat menopang totalitas keberadaan kami.
Terima kasih untuk-Mu, o Roti Hidup.
Amin.

Minggu, 08 Desember 2013

Gembala Baik

Dalam kebingunganku aku menyangka TUHAN telah membuang aku dari hadirat-Nya. Tetapi Ia telah mendengar permohonanku waktu aku berseru kepada-Nya.  - Mazmur 31:23 (BIS)

Kristus berkata: "Akulah gembala yang baik dan Aku mengenal domba-domba-Ku dan domba-domba-Ku mengenal Aku" -  Yohanes 10:14
 
Gembalakan kami, ya AllahDengarlah kami, Tenangkan kami, Yakinkan kami,
bahwa bersama-Mu, tidak ada yang perlu kami takuti.
Amin. 

Sabtu, 07 Desember 2013

Rindu Bersatu

Setiap pagi Ia (Tuhan ALLAH) mempertajam pendengaranku untuk mendengar seperti seorang murid. - Yesaya 50:4

Pagi-pagi benar, waktu hari masih gelap, Ia bangun dan pergi ke luar. Ia pergi ke tempat yang sunyi dan berdoa di sana. - Markus 1:35'


Nubuat tentang "Hamba Allah" dari Yesaya itu sungguh digenapi dalam kehidupan Yesus Hamba Allah sejati-sempurna. Sang Firman yang dari-Nya berasal semua penyataan firman dalam Perjanjian Lama dan Baru, sendiri-Nya mendisiplin diri untuk mendengarkan Firman Bapa dan - seperti yang nyata dalam kisah pencobaan - menundukkan diri penuh kepada wibawa firman yang tertulis yaitu Sabda-Nya sendiri!

Ketika kita bangun di pagi hari, sadarkah kita bahwa Ia yang membangunkan kita? Apakah yang pertama terbersit dalam pikiran-perasaan-kehendak kita - apa / siapakah arah hati kita  - saat bangun pagi? Terdorongkah kita untuk bersekutu intim, menyembah dan bersyukur kepada-Nya sambil menyilakan Roh-Nya mempertajam telinga hati kita? Rindukah kita menghayati hadirat-Nya, bersatu dengan-Nya? Relakah kita sebagai pengikut Yesus menjadikan pola hidup-Nya menjadi pola hidup dan kebiasaan kita juga? Tidakkah kita lebih lagi perlu memulai hari dengan menaklukkan diri kepada kehendak-Nya dan menyerahkan diri penuh ke bawah kepemimpinan-Nya? Relakah kita menjadikan rencana dan kehendak-Nya mewujud dalam hidup kita dari pagi-sampai-malam-sampai-pagi lagi?

Allah, sambil kami menghirup nafas pertama kami tiap hari ketika kami bangun dari tidur, buatlah kami sadar bahwa Roh-Mu yang memberi kami hidup, membangunkan dan menopang kehidupan kami. Kiranya kami menggunakan tiap helaan nafas untuk memuji dan melayani-Mu dalam kasih. Amin.

Jumat, 06 Desember 2013

Mengalirkan Berkat

Terpujilah Allah, yang tidak menolak doaku dan tidak menjauhkan kasih setia-Nya dari padaku. - Mazmur 66:20
 
Jawab Yesus kepadanya: "Jikalau engkau tahu tentang karunia Allah dan siapakah Dia yang berkata kepadamu: Berilah Aku minum! niscaya engkau telah meminta kepada-Nya dan Ia telah memberikan kepadamu air hidup." -  Yohanes 4:10

Sudahkah kita belajar untuk berani meminta kepada Allah? Dengan benar? Dengan iman? Tahu prioritas? Tekun? Sampai sungguh dijawab? Sampai sungguh terwujud? Tahu mensyukuri? Tahu memanfaatkannya? Menggunakannya sesuai rencana kekal dan sifat-Nya?


O Sumber segala berkat, Kiranya kami mengizinkan limpah anugerah-Mu memenuhi kami sampai meluap meluber berbagi ke sekitar kami. Kiranya kami mengalami sukacitanya boleh menyegarkan mereka yang kami layani dengan anugerah-Mu itu. Amin.
 
"Hai keturunan Yakub [anak-anak Tuhan], mari kita berjalan dalam terang
TUHAN!*

Kamis, 05 Desember 2013

Kegirangan Allah

Aku sendiri akan bergembira karena Yerusalem, dan bergirang karena penduduknya. Di kota itu tak ada lagi tangis, dan tak ada teriakan minta tolong. -  Yesaya 65:19
 
Kita menantikan apa yang telah dijanjikan Allah, yaitu langit yang baru dan bumi yang baru, di mana terdapat keadilan 2 Petrus 3:13

Keterlibatan kita dalam kerja, mengejar cita-cita, urusan keseharian, tekanan hidup, berbagai kegelapan dalam dunia sekitar, bahkan keterlibatan kita dalam berbagai aspek pelayanan, bisa membuat kita kehilangan focus pada destini kekal dari Allah. Buka dan hayati janji-janji dalam Alkitab dan terbukalah pada karya Roh yang menujukan perhatian kita dan membangkitkan semangat kita untuk sasaran dan nilai kekal, maka kita akan mengalami kegirangan besar. Bukan saja kegirangan dalam diri kita sendiri tetapi kegirangan Allah akan kita menjadi sukacita dan kekuatan kita dalam keseharian menuju kekekalan.
 
Allah yang bergirang akan kami,
beri kami kesanggupan menyadari hadirat-Mu bersama kami
dan karya-Mu memunculkan kebaruan di antara kami...
Kiranya kami boleh terlibat dalam "datanglah kerajaanMu,
jadilah kehendak-Mu", agar kami
bergirang dalam hidup ini karena alasan dan dalam cara yang benar
dan setia kepada-Mu. Amin

Rabu, 04 Desember 2013

Menjadi Tubuh-Nya

Aku akan mengangkat kamu menjadi umat-Ku dan Aku akan menjadi Allahmu, supaya kamu mengetahui, bahwa Akulah, TUHAN, Allahmu, yang membebaskan kamu... - Keluaran 6:7

Dan segala sesuatu telah diletakkan-Nya di bawah kaki Kristus dan Dia telah diberikan-Nya kepada jemaat sebagai Kepala dari segala yang ada. Jemaat yang adalah tubuh-Nya, yaitu kepenuhan Dia, yang memenuhi semua dan segala sesuatu. -  Efesus 1:22-23

Kita umat Tuhan dari segala zaman dan tempat bukan saja beroleh pengampunan dan hak untuk hidup dalam langit dan bumi baru kelak, tetapi kita dijadikan milik berharga kesayangan Allah. Bahkan gambaran yang Perjanjian Baru pakai luar biasa dahsyat, yaitu kita adalah Tubuh Kristus. Kita dijadikan bagian dari Diri Putra Allah sendiri. Mohonlah Roh Allah menyingkapkan kepada kita barang sedikit saja makna kebenaran ini. Dan, bertindaklah sesuai - dalam keseharian kita, sebagai milik Allah, sebagai anggota tubuh Kristus, dan dalam kebersamaan dengan semua orang percaya lainnya. Berhentilah menyangkali kebenaran Tubuh Kristus ini dengan tidak peduli tentang hal bergereja, terlibat dalam pelayanan, perhatian tentang keadaan pertumbuhan misi gereja secara luas bukan lokal semata.

Engkaulah pemilik kami,
kepada-Mulah kami terhisab, berbagian.
Tolong kami memercayai firman-firman-Mu
yang dijelmakan menjadi daging, Yesus Krirtus sendiri.
Sanggupkan kami melihat dan ambil bagian
dalam kepenuhan Tubuh Kristus IN ACTION
Demi Dia - Amin.
Amin.

Selasa, 03 Desember 2013

Jangan Ikut-ikutan!

Jangan ikut-ikutan dengan kebanyakan orang kalau mereka berbuat salah atau menyelewengkan hukum dengan memberi kesaksian yang tidak benar. - Keluaran  23:2 (BIS)
Hendaklah hati dan pikiranmu dibaharui seluruhnya. Efesus 4:23 (BIS)

Dalam banyak hal di dunia ini - dalam politik, gaya hidup dan mode, selera perorangan, keputusan penting, etika, bahkan sampai penghayatan ibadah - terasa benar besarnya kuasa "massa." Kalau arus orang banyak mencari mengikuti sesuatu, bukan saja magnet dari luar menarik tetapi juga ada semacam "drive" dalam diri kita yang mendorong untuk kita ikut-ikutan.

Firman Tuhan mengingatkan kita bahwa kita tidak boleh ikut-ikutan! Kita bukan di jalan lebar di mana orang banyak berjejalan berjalan di dalamnya. tetapi, kita adalah kawanan kecil di jalan sempit menuju hidup. Ada Firman yang memberi kita prinsip hidup berbeda. Ada Roh yang mengerjakan di dalam kita pembaruan terus menerus untuk bisa menolak yang tidak sesuai Firman, dan menyukai serta mengusahakan yang Firman katakan baik dan benar oleh pemberdayaan Roh-Nya.

Allah sumber hikmat,
buka akal budi kami kepada jalan hidup yang baru dari-Mu.
Buat roh kami lentur kepada ajaran-Mu.
Kiranya hati kami merindukan kebenaran, keadilan, kedamaian dari-Mu. 
Amin.
Hai, keturunan Yakub [anak-anak Tuhan], mari kita berjalan dalam terang TUHAN!

Senin, 02 Desember 2013

Karuniai kami - Diri-Mu -- agar kami sanggup memberi

FIRMAN PEMBIMBING SEMINGGU KE DEPAN (Minggu Adven I: Hai kaum keturunan Yakub (Israel sejati - orang percaya), mari kita berjalan di dalam terang TUHAN! - Yesaya 2:5

Janganlah ia menghadap hadirat TUHAN dengan tangan hampa, tetapi masing-masing dengan sekedar persembahan, sesuai dengan berkat yang diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu. - Ulangan 16:17

Janganlah kamu lupa berbuat baik dan memberi bantuan, sebab korban-korban yang demikianlah yang berkenan kepada Allah. - Ibrani 13:16

"Lord give me You, Lord give me You..."
demikian kata-kata pujian yang kerap dinyanyikan dalam satu ibadah yang sering saya ikuti. Sungguh beda dari kebanyakan permintaan doa kita. Kita meminta sukses, kesehatan, kekuatan, rejeki, dan berbagai berkat lain. Tidak salah! Tetapi, yang utama di dalam dan atas semua itu adalah Diri Allah sendiri! Mengenal Dia dengan benar dan akrab, bergaul dengan-Nya, mengizinkan Ia memasuki bagian-bagian hidup kita terdalam dan merespons undangan-Nya untuk kita masuk ke dalam-Nya semakin hari semakin dalam. Sampai, kita makin menyadari betapa tak terjangkau pikiran2Nya, tidak terselami kasih-Nya - yang tinggi, dalam, panjang, lebar - seperti yang nyata dalam Yesus Kristus.

Sesungguhnya Ia sudah memberi diri-Nya dalam kedatangan Putra-Nya menjadi manusia, berkorban demi mendamaikan kita dengan Allah Bapa-Nya yang kudus. Maka mari sepanjang Minggu-minggu Adven ini kita jadikan doa dan konsentrasi kita pada: "Tuhan, berikan aku diri-Mu. Karuniai aku o  Tuhan, diri-Mu... agar aku makin mengenal-Mu, makin mengasihi-Mu, makin terlibat dalam kehendak-mu untuk pekerjaan-Mu di dunia ini."

Allah Maha pemberi
semua yang ada dalam hidup kami asalnya dari-Mu saja,
perlihatkanlah terus betapa banyak sepatutnya
kami harus memberi bagi sesama tubuh-Mu, sesama manusia dan dunia ini.
Karena melalui kami berbagi kasih-Mu itu beroperasi dan menjadi nyata.
Amin.