Kamis, 29 Desember 2016

Karya Pembaruan Kristus

Ya TUHAN, janganlah menghukum aku dalam murka-Mu, dan janganlah menghajar aku dalam kepanasan amarah-Mu. Kasihanilah aku, TUHAN, sebab aku merana; sembuhkanlah aku, TUHAN, sebab tulang-tulangku gemetar, dan jiwakupun sangat terkejut; tetapi Engkau, TUHAN, berapa lama lagi? Kembalilah pula, TUHAN, luputkanlah jiwaku, selamatkanlah aku oleh karena kasih setia-Mu. -- Mazmur 6:2-5 
Manakah lebih mudah, mengatakan: Dosamu sudah diampuni, atau mengatakan: Bangunlah dan berjalanlah?   Tetapi supaya kamu tahu, bahwa di dunia ini Anak Manusia berkuasa mengampuni dosa" --lalu berkatalah Ia kepada orang lumpuh itu--:"Bangunlah, angkatlah tempat tidurmu dan pulanglah ke rumahmu!"... Demikianlah Yesus berkeliling ke semua kota dan desa; Ia mengajar dalam rumah-rumah ibadat dan memberitakan Injil Kerajaan Sorga serta melenyapkan segala penyakit dan kelemahan. -- Matius 9:5-6, 35
O Tuhan, syukur kami untuk-Mu yang mengubahkan hidup orang-orang yang terbuang-tersingkirkan entah karena penyakit jasmani tak tersembuhkan atau penyakit moral-spiritual parah atau bahkan yang tertindas oleh kuat-kuasa jahat yang menghancurkan berbagai fungsi kemanusiaannya. Dalam perjalanan sepanjang tahun-tahun kehidupan kami, betapa banyak kenyataan karya-Mu yang memperbarui ini boleh kami alami dan boleh kami saksikan. Terima kasih ya Tuhan; tolong kami untuk maju dengan keyakinan baru dan urapan baru untuk lebih mengenal dan mengalami kepenuhan karya penyelamatan-Mu untuk hidup kami dan untuk memberbagikannya dengan orang sekitar kami. Bekerjalah di dalam dan melaliui kami ya Yesus. Amin.
TIPS: Bacalah Matius 9 seluruhnya dan kenali siapa Yesus yang Anda temui di pasal ini dari sikap-Nya, ucapan-Nya dan tindakan-Nya kepada beragam orang serta keadaan mereka. Yesus yang bagaimana yang perlu lebih kita kenal dan alami dalam kehidupan kita kini?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar